Sabtu, 19 Oktober 2013

Senja Di Sore Itu Oleh Nazareta Kuswardani

By Unknown   Posted at  06.03   Puisi Uncategories No comments

SENJA DISORE ITU
Oleh Nazareta Kuswardani

Kala orange menyapu cakrawala
kala itu senja syahdu terlihat
sepi sunyi menghiasi lamunanku
berharap sepercik air membangunkanku

Kala itu kau bersamaku
kala itu juga kau berpisah denganku
detik detik disenja itu kita lalui
walau tak mampu melajui malam

Raga ini tak mampu lebih lama
bila akhirnya separuhku pergi
namun tak usah bersedih
yakini bahwa cahya mu masih bersamaku

Kepergianmu disenja itu
mengenang dan begitu mengesak
seluruh jiwa dan raga lemas
seperti hilang entah dimana

Sendiri terdiam dalam bayang sepi
sore kelam yang menyesakkan
kembali lagi terulang
di kala senja sore itu kembali datang

About the Author

Nulla sagittis convallis arcu. Sed sed nunc. Curabitur consequat. Quisque metus enim, venenatis fermentum, mollis in, porta et, nibh. Duis vulputate elit in elit. Mauris dictum libero id justo.
View all posts by: BT9

0 komentar:

Back to top ↑
Connect with Us

What they says

Kangen
Rindu
© 2013 Sajak Petang. WP Mythemeshop Converted by Bloggertheme9
Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.